Saturday Nov 23, 2024

HTML Merupakan Singkatan dari Hypertext Markup Language

HTML-Merupakan-Singkatan-dari

html merupakan singkatan dari Hypertext Markup Language yaitu sebuah bahasa pemrograman standar yang dimanfaatkan untuk membuat sebuah laman website. Untuk kemudian bisa diakses untuk menampilkan beragam informasi dalam sebuah mesin penelusuran.

Dengan menggunakan bahasa pemrograman HTML maka Anda bisa membuat halaman web yang terdiri dari gambar, link, teks dan berbagai elemen multimedia lainnya. Di samping itu, Anda juga bisa melakukan pengaturan untuk tata letak laman website dengan cepat dan mudah sehingga tampilan laman website menjadi lebih atraktif, interaktif dan lebih menarik.

Kegunaan Utama dari Bahasa Pemrograman HTML

Bahasa pemrograman HTML sendiri merupakan sebuah bahasa yang menggunakan beberapa tanda secara khusus yang disebut dengan tag. Kemudian untuk menyatakan kode tersebut harus diterjemahkan oleh browser sehingga halaman tersebut bisa ditampilkan dengan benar. Adapun kegunaan dari HTML diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Menambahkan elemen multimedia

HTML bisa dipakai untuk menambahkan elemen multimedia ke halaman website yang dikelola. Seperti misalnya elemen berupa gambar, audio, video dan animasi yang diperlukan untuk mendukung daya tarik laman website.

  1. Membuat struktur halaman website

HTML merupakan singkatan dari Hypertext Markup Language yang menjadi satu bahasa pemrograman standar yang digunakan untuk membuat halaman website. Bahwa HTML dipakai untuk menentukan struktur serta konten dari sebuah halaman website dari mulai judul, paragraph, gambar dan lain sebagainya. Hal tersebut akan menjadikan browser website bisa menampilkan laman website dengan metode yang benar.

  1. Mengatur halaman website lebih responsif

Bahasa pemrograman HTML juga bisa memudahkan proses pengaturan untuk menjadikan halaman website menjadi lebih responsif. Maksudnya adalah dimana halaman website bisa menyesuaikan ukurannya sesuai dengan jenis perangkat yang dipakai untuk mengaksesnya. Sehingga tampilan website bisa lebih nyaman untuk diakses meski dibuka via komputer, laptop maupun handphone.

  1. Membuat sebuah tautan

Penggunaan HTML juga memudahkan pengguna untuk membuat tautan antar halaman website yang diperlukannya. Hal tersebut bukan hanya mempermudah pengguna untuk dengan mudah dan cepat berpindah antara satu halaman ke halaman website yang lainnya. Selain itu juga untuk mengarahkan pengguna untuk tertarik berkunjung ke halaman website lainnya sehingga bisa berkunjung lebih lama di website Anda.

Adapun proses pembuatan halaman website dengan menggunakan HTML dilakukan dengan melakukan penulisan kode HTML dengan menggunakan aplikasi editor teks. Selanjutnya setelah dokumen HTML dibuat, Anda bisa menyimpannya dalam format .html atau .htm. Untuk dokumen HTML bisa dibuat lebih dari satu jumlahnya, dikarenakan dalam sebuah website biasanya memiliki beberapa halaman meliputi halaman utama, halaman blog, halaman kontak dan lainnya.

Cara Mempelajari HTML

Jika Anda ingin menjadi seorang programmer, maka sebaiknya pelajari seputar HTML, fungsi dan cara kerjanya dengan lengkap. Ada beberapa cara mempelajari keahlian HTML dengan mudah dan cepat diantaranya:

  • Melihat video tutorial pembelajaran HTML dari Youtube.
  • Pelajari dan pahami tag dasar HTML meliputi pembuatan headings, paragraphs, images dan links.
  • Mencoba untuk membuat halaman website sendiri sehingga bisa lebih memahami bagaimana tag HTML dipakai dalam kondisi real-nya.
  • Mencoba dengan menggunakan framework yang akan sangat membantu Anda untuk bisa membuat sebuah website yang responsif atau lebih mobile-friendly.
  • Mempelajari bahasa pemrograman yang dilanjutkan dengan belajar CSS dan JavaScript sehingga bisa membuat sebuah website yang dinamis.
  • Mengikuti kursus pembelajaran HTML melalui bootcamp misalnya sehingga bisa belajar langsung dari para mentor yang ahli di bidangnya.

Sekian ulasan singkat tentang HTML merupakan singkatan dari Hypertext Markup Language yang menjadi bahasa pemrograman dasar. Namun perlu diketahui, bahwa HTML bukanlah termasuk dari bahasa pemrograman karena memang hanya digunakan untuk membangun sebuah struktur website saja.

Back to Top